Asus Zenfone 4 - Dunia telepon digital smartphone telah berevolusi menjadi salah satu pasar terbaik untuk sebagian besar para pelaku pasar seperti samsung, apple hingga asus. Lebih khusus ke Asus, perusahaan elektronik asal taiwan ini mulai melebarkan bisnis mereka di dunia smartphone pada beberapa tahun belakangan ini. Kualitas yng ditunjukkan asus pada dunia komputer jinjing atau laptop nampaknya membuat dampak signifikan di dunia smartphone. Beberapa seri yang berhasil mereka buat kini banyak dikenal oleh masyarakat indonesia. Dan seperti yang kita tahu tentang asus, produk mereka selalu menyajikan sejumlah fitur menarik dengan harga yang bersaing. Asus Zenfone 4 memiliki bentang layar 4.5 inchi dengan menggunakan tipe layar IPS LCD yang diproteksi oleh corning gorilla glass. Secara tampilan smartphone ini tak kalah bagus dengan smartphone unggulan dari samsung. Beralih ke mode jaringan smartphone ini hanya sampai support HSDPA, namun keunggulannya mereka telah menggunakan mode Dual SIM card yang memudahkan para penggunanya untuk berganti kartu GSM.
|
Asus Zenfone 4 |
Asus Zenfone 4 juga dibekali kamera utama yang cukup baik meskipun kamera depannya tak mumpuni untuk dijadikan alat selfie terbaik. Namun yang menjadi uniknya ada pada sisi tenaga, bisa dibilang smartphone ini anti mainstream karena mereka justru lebih memilih menggunakan chipset intel atom z2520 yang jarang digunakan pada smartphone lainnya. Ditambah lagi GPU PowerVR SGX544MP2 yang membuatnya semakin terlihat berbeda. Untuk peformanya sendiri smartphone ini terbilang cukup baik dan stabil serta mampu melakukan banyak pekerjaan dengan sangat baik. Untuk fitur lainnya, smartphone Asus Zenfone 4 membekali diri dengan fitur dan aplikasi bawaan yang sangat lengkap. Dan yang terpenting smartphone ini telah teruji kualitasnya sehingga kita tak perlu ragu untuk membelinya. Berikut adalah spesifiaksi selengkapnya.
Spesifikasi Asus Zenfone 4
- Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
- Dimensi : 136.8 x 67.9 x 11.3 mm (5.39 x 2.67 x 0.44 in), 134 g (4.73 oz)
- Layar : IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 480 x 854 pixels, 4.5 inches (~218 ppi pixel density), Multitouch, Corning Gorilla Glass 3
- Memori : microSD up to 64 GB, Internal 8 GB, 1 GB RAM
- Konektivitas : GPRS, EDGE, HSDPA, 42.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, EDR, microUSB v2.0
- Kamera : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, Video 1080p@30fps, Kamera Sekunder VGA
- Prosesor dan OS : Android OS, v4.4.2 (KitKat), Intel Atom Z2520, Dual-core 1.2 GHz, PowerVR SGX544MP2
- Fitur Lain : Accelerometer, proximity, compass, SMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM, HTML, FM radio, A-GPS, GLONASS, Java MIDP emulator, SNS integration, MP3/WAV/eAAC+ player, MP4/H.264/H.263 player, Organizer, Document viewer, Photo viewer/editor, Voice memo/dial, Predictive text input
- Baterai : Li-Po 1750 mAh
Title : Asus Zenfone 4 - Spesifikasi Kelebihan Kekurangan
Description : Asus Zenfone 4 - Dunia telepon digital smartphone telah berevolusi menjadi salah satu pasar terbaik untuk sebagian besar para pelaku pasa...