Apple iPhone 6 Plus - Smartphone apple iphone 6 adalah salah satu seri smartphone yang paling ditunggu kedatangannya di tahun ini. Smartphone ini memiliki banyak penggemar mulai dari kalangan pas-pasan hingga kalangan konglomerat. Meskipun harga dari smartphone ini sangat mahal, akan tetapi kualitasnya yang sangat bagus membuat tiap orang pasti memimpikan untuk mendapatkan smartphone iPhone 6 ini. Perbedaan antara iPhone 6 dan iPhone 6 Plus mungkin terlihat pada body nya yang lebih bongsor dan lebih besar. Untuk beberapa fitur dan aplikasi secara umum smartphone ini sangat kembar. Dan untuk melihat kelebihannya maka bisa kita mulai dari desain. Dari segi desain iphone 6 plus memiliki gaya yang cukup trendy meskipun tak berbeda jauh dari generasi iphone sebelumnya. Yang paling menarik adalah teknologi layar yang digunakanya, dengan menggunakan LED-backlit IPS LCD berkerapatan tinggi, iPhone 6 ini memungkinkan kita menggunakan fitur unggulan seperti Fingerprint sensor dan Apple Pay. Kedua fitur andalan ini juga akan diproteksi oleh shatter proof glass dan oleophobic coating.
|
Apple iPhone 6 Plus |
Apple iPhone 6 Plus juga memiliki ketangguhan dalam hal baterai dan memiliki konektivitas jaringan yang sangat lengkap dan memudahkan kita semua. Untuk memori penyimpanannya, iPhone 6 Plus tetap mempertahankan ciri khasnya yang tak pernah mau memakai memori ekxternal dengan hanya mengandalkan internal memory yang kini tersedia juga untuk versi 128 GB. Sisi kamera adalah hal yang ditunggu-tunggu, meskipun pada kenyataannya resolusi kamera yang dibawa oleh smartphone ini tetap sama yakni 8 MP. Namun beberapa penambahan pada fiturnya membuat iphone 6 plus menjadi salah satu yang terbaik saat ini untuk hal pemotretan. Untuk kamera depan sendiri iphone membekali diri dengan resolusi 1.2 MP yang juga disertai fitur face time over WiFi. Yang paling menarik justru apa yang bisa kita dapatkan pada kinerja mesinnya, dengan jenis iOS 8 dan chipset Apple A8. Dapat dipastikan iPhone 6 ini akan jauh lebih kuat, lebih bagus grafisnya dan yang jelas sangat menyenangkan untuk kita mainkan. Pada prosesornya sendiri iPhone 6 Plus mengusung jenis prosesor Dual core 1.4 GHz cyclone dan jenis GPU PowerVR GX6650. Peforma apple iphone 6 plus ini dijamin sangat tangguh untuk beberapa kondisi, serta memiliki fitur-fitur unggulan seperti Siri yang lebih baik, AirDrop file sharing, iCloud keychain dan beberapa fitur bagus lainnya. Untuk spesifikasi selengkapnya lihat saja dibawah ini.
Spesifikasi Apple iPhone 6 Plus
- Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100, LTE 700/800/850/900/1700/1800/1900/2100/2600
- Dimensi : 158.1 x 77.8 x 7.1 mm (6.22 x 3.06 x 0.28 in), 172 g (6.07 oz), Fingerprint sensor (Touch ID), Apple Pay (Visa, MasterCard, AMEX certified)
- Layar : LED-backlit IPS LCD, capacitive touchscreen, 16M colors, 1080 x 1920 pixels, 5.5 inches (~401 ppi pixel density), Shatter proof glass, oleophobic coating, Display Zoom
- Memori : Internal 16/64/128 GB, 1 GB RAM
- Konektivitas : GPRS, EDGE, DC-HSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps; EV-DO Rev. A, up to 3.1 Mbps; LTE, Cat4, 150 Mbps DL, 50 Mbps UL, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, LE, NFC, USB v2.0
- Kamera : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, optical image stabilization, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash, 1/3'' sensor size, 1.5µm pixel size, geo-tagging, simultaneous HD video and image recording, touch focus, face/smile detection, HDR (photo/panorama), Video 1080p@60fps, 720p@240fps, optical stabilization, Kamera Sekunder 1.2 MP, 720p@30fps, face detection, FaceTime over Wi-Fi or Cellular
- Prosesor dan OS : iOS 8, Apple A8, Dual-core 1.4 GHz Cyclone (ARM v8-based), PowerVR GX6650 (hexa-core graphics)
- Fitur Lain : Accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, iMessage, SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email, HTML5 (Safari), A-GPS, GLONASS, Active noise cancellation with dedicated mic, AirDrop file sharing, Siri natural language commands and dictation, iCloud cloud service, iCloud Keychain, Twitter and Facebook integration, TV-out, Maps, iBooks PDF reader, Audio/video player/editor, Organizer, Document viewer/editor, Photo viewer/editor, Voice memo/dial/command, Predictive text input
- Baterai : Li-Po 2915 mAh
Title : Apple iPhone 6 Plus - Spesifikasi Kelebihan Kekurangan
Description : Apple iPhone 6 Plus - Smartphone apple iphone 6 adalah salah satu seri smartphone yang paling ditunggu kedatangannya di tahun ini. Smartp...