Blackberry Passport - Smartphone blackberry adalah salah satu smartphone paling fenomenal di indonesia. Semenjak awal kemunculannya smartphone ini selalu menjadi idola kaum remaja yang senantiasa selalu mengidolakan gaya dan tren hidup yang modern. Bisa dibilang masa transisi seseorang beralih dari ponsel konvensional ke smartphone adalah semenjak kedatangan blackberry ini, meskipun sekarang penjualannya menurun namun blackberry tak pernah kehabisan pelanggan setianya. Demi mewujudkan semua impian pelanggan yang menginginkan smartphone dengan spesifikasi yang canggih, maka lahirlah Blackberry Passport. Smartphone ini merupakan smartphone terunik yang dibuat oleh blackberry. Mereka coba mengingat kembali memori manis pelanggan akan smartphone yang menggunakan qwerty keyboard fisik. Selain memang sangat khas, dengan keyboard qwerty fisik juga diharapkan pekerjaan yang dilakukan oleh kita akan lebih cepat selesai ketimbang menggunakan metode touchscreen yang saat ini sedang populer.
|
Blackberry Passport |
Blackberry Passport berdimensi layar 4.5 inchi dengan ketajaman gambar hingga 453 ppi. Opsi jaringan pada blackberry passport ini juga telah menyangkut 4G LTE serta beberapa fitur konektivitas yang sangat lengkap. Untuk memperbesar daya simpan, pada memori internalnya smartphone ini telah dibekali dengan kapasitas 32 GB yang bisa ditambah dengan micro SD sebesar 64 GB. Sementara RAM 3 GB yang digunakan pada smartphone ini akan menjadi jaminan kalau smartphone ini sangat cepat. Berbicara mengenai OS, Blackberry Passport akan dibekali dengan OS Blackberry 10.1 yang kemudian disokong dengan prosesor quad core bertipe chipset Qualcomm Snapdragon 800. Untuk fitur dan media lain semuanya lengkap tersaji pada smartphone yang satu ini jadi kita tak perlu khawatir akan kualitasnya. Informasi lebih lengkap mengenai smartphone blackberry passport ini bisa anda lihat dibawah ini.
Spesifikasi Blackberry Passport
- Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100, LTE
- Layar : Capacitive touchscreen, 16M colors, 1440 x 1440 pixels, 4.5 inches (~453 ppi pixel density), Multitouch
- Memori : microSD 64 GB, Internal 32 GB, 3 GB RAM
- Konektivitas : GPRS, EDGE, HSDPA, HSUPA, LTE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, DLNA, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, LE, NFC, microUSB v2.0
- Kamera : 8 MP, Geo-tagging, face detection, HDR, Video 1080p@30fps, Kamera Sekunder
- Prosesor dan OS : BlackBerry 10.1 OS, Qualcomm Snapdragon 800, Quad-core
- Fitur Lain : Accelerometer, gyro, proximity, compass, SMS, MMS, Email, Push Email, IM, BBM 6, HTML5, A-GPS, Java MIDP 2.1, SNS integration, BlackBerry maps, Organizer, Document viewer, Photo viewer/editor, Video editor, MP3/WMA/WAV/eAAC+/FlAC player, DivX/XviD/MP4/WMV/H.263/H.264 player, Voice memo/dial, Predictive text input
- Baterai : Li-Ion 3450 mAh
Title : Blackberry Passport - Spesifikasi Kelebihan Kekurangan
Description : Blackberry Passport - Smartphone blackberry adalah salah satu smartphone paling fenomenal di indonesia. Semenjak awal kemunculannya smart...