Samsung Galaxy S4 – Keluarga smartphone Galaxy S Series adalah salah satu besutan terbaik dari samsung mobile. Selain karena dibekali dengan spesifikasi yang dahsyat, Galaxy S Series juga memiliki banyak keunggulan dari seri samsung galaxy lainnya. Salah satu keluarga terbaru tersebut adalah samsung galaxy S4. Smartphone ini sempat menggemparkan dunia berkat fitur-fitur canggih yang dibawanya. Harga jualnya yang tinggi juga mencirikan sisi mahal dari smartphone yang satu ini. Salah satu keunggulan dari samsung galaxy S4 adalah kapasitas hardware yang sangat besar. Bila pada smartphone yang ada sekarang ini hanya mengadopsi mesin berinti dua atau paling tinggi empat, Galaxy S4 yang hadir saat ini telah mempelopori penggunaan sistem prosesor ganda Quad Core. Tak heran jika peformanya menunjukkan nilai tertinggi ketimbang semua smartphone yang ada saat ini.
|
Samsung Galaxy S4 |
Selain pada sisi hardware, Samsung galaxy S4 ini sejatinya memiliki bentang layar yang lebih luas ketimbang smartphone samsung galaxy s3 yang populer pada tahun 2012 lalu. Buat kita yang suka berfoto ria, Galaxy S4 juga menyediakan resolusi kamera utama yang lebih besar dan lebih berkualitas. Kamera sebesar 13 MP disertai fitur seperti autofocus, LED flash, Dual Shot, Simultaneous HD video and image recording, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization dan HDR dianggap maksimal untuk membuat hasil jepretan menjadi lebih sempurna layaknya jepretan kamera profesional. Dan buat kita yang hobi dengan aktivitas ekstrim maka smartphone ini sangat cocok untuk diajak berpetualang karena telah teruji ketahanannya dengan sangat baik. Layar Super AMOLED yang didesain TouchWiz UI ini juga siap memanjakan mata penggunanya dengan tampilannya yang sangat jernih serta jauh lebih nyata.
Dengan spesifikasinya yang sudah sangat maksimal tersebut, tentu akan menjadi sia-sia jika smartphone ini digunakan untuk hal-hal yang kecil saja. Untuk memaksimalkan fitur yang ada pada smartphone ini maka kita bisa menginstall ratusan games HD bahkan menyimpan puluhan film dengan kualitas Full HD didalamnya. Karena dengan kualitas hardware yang sangat luar biasa tersebut nampaknya apapun aktivitas yang kita lakukan akan terasa lebih mudah dan dapat tervisualkan secara lebih baik. Jadi buat kita yang tertarik untuk memiliki samsung Galaxy S4 ini maka berikut
Ponselia sajikan informasi mengenai harga terbaru smartphone ini serta spesifikasi lengkapnya.
Harga Samsung Galaxy S4
Rp.6.350.000,-
Spesifikasi Samsung Galaxy S4
- Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100, LTE,
- Dimensi : 136.6 x 69.8 x 7.9 mm (5.38 x 2.75 x 0.31 in), 130 g (4.59 oz)
- Layar : Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors, 1080 x 1920 pixels, 5.0 inches (~441 ppi pixel density), Corning Gorilla Glass 3, TouchWiz UI,
- Memori : microSD, up to 64 GB, Internal 16/32/64 GB storage, 2 GB RAM.
- Konektivitas : GPRS, EDGE, HSDPA, 42.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, DLNA, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0 with A2DP, EDR, LE, NFC, microUSB v2.0 (MHL 2), USB On-the-go, USB Host
- Kamera : Utama 13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, LED flash, Dual Shot, Simultaneous HD video and image recording, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization, HDR, Video 1080p@30fps, dual-video rec, Kamera Depan 2 MP,1080p@30fps, dual video call
- Prosesor dan OS : Android OS, v4.2.2 (Jelly Bean), upgradable to v4.3 (Jelly Bean), Exynos 5 Octa 5410, Quad-core 1.6 GHz Cortex-A15 & quad-core 1.2 GHz Cortex-A7, PowerVR SGX 544MP3,
- Fitur Lain : Accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, temperature, humidity, gesture, SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM, RSS, HTML5, A-GPS support and GLONASS, Java MIDP emulator, ANT+ support, Wireless charging, S-Voice natural language commands and dictation, Smart stay, Smart pause, Smart scroll, Air gestures, Dropbox (50 GB storage), Active noise cancellation with dedicated mic, TV-out (via MHL 2 A/V link), SNS integration, MP4/DivX/XviD/WMV/H.264/H.263 player, MP3/WAV/eAAC+/AC3/FLAC player, Organizer, Image/video editor, Document viewer (Word, Excel, PowerPoint, PDF), Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa, Voice memo/dial/commands, Predictive text input (Swype)
- Baterai : Li-Ion 2600 mAh
Title : Samsung Galaxy S4 Harga dan Spesifikasi
Description : Samsung Galaxy S4 – Keluarga smartphone Galaxy S Series adalah salah satu besutan terbaik dari samsung mobile. Selain karena dibekali de...